Showing posts with label Cemilan. Show all posts
Showing posts with label Cemilan. Show all posts

REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG



REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

Membaca judul Blog kali ini, udah kebayang dong ?
Chicken Sumo ,yang menarik adalah kata Sumo-nya mengingatkan akan olahraga dari negara Jepang dimana pesumo diharuskan berbadan besar dan juga gemuk karena semakin besar seorang pegulat sumo semakin besar pula kemungkinannya untuk menang. Jadi Chicken Sumo sudah dipastikan ayam yang besar seperti pegulat sumo. Wow!

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG
Sore ini, Koko biru dan Cici Merah berkunjung ke Chicken Sumo cabang Griya Buah batu. Terletak dibagian bangunan sebelah kiri, pas di pintu masuk parkir mobil, terlihat jelas karena eye cathing dengan dominasi warna merah dan hitam. Bagian pintu masuk ada ikon Chicken Sumo yang cute.Tempatnya lumayan luas dengan desain yang simple dan apik.

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

Sekarang kita berdua akan menikmati berbagai hidangan andalan dari Chicken Sumo karena sekarang berinovasi lebih kreatif lagi karena selain Fried Chicken dengan pilihan rasa Ori atau spicy ada juga ricebowl seperti Spicy Chicken Katsu, Oroginal Chicken Crispy,Chicken Ribs Teriyaki Rice,Chicken Stew Sumo Rice,Chicken Katsu Rice,Chicken Bolognese Sumo Rice dan Chicken Pop Rock Sumo Rice.

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG
        Chimo 6 Rp 21.500
Selain itu ada juga Paket Regular dengan nama Chimo dengan berbagai pilihan dari Chimo 6 dengan harga Rp 21.500 udah dapat paha bawah atau sayap, nasi juga minumannya ada Green tea atau lemon tea. Paket Regular bisa kamu dapatkan Chimo 1 sampai Chimo 6 dari harga Rp 21.500 sampai Rp 39.000.
Cobain dulu ah, paket Chimo 2 harga Rp 21.500
Isinya Chicken Sumo bagian paha bawah atau sayap, nasi putih plua dapat minum yang gelas small bisa pilih ada lemon tea atau green tea. Meski bagian paha tapi besar ayamnya juga tepungnya sangat crunchy , rasanya enak dengan bumbu yang pas. Kalau masih kurang, mau tambah French Fries Medium Rp 10.000 atau nasi putih Rp 5.500 atau chicken nuggetnya dengan saus keju seharga Rp 12.500.


 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG
        Chicken Poprock rice Rp 21.000. 
Chicken poprock yang imut dan diberi tepung juga digoreng crunchy berikut disiram sausnya, rasany rasanya gurih dan enak. Makannya bersama nasi, diaduk aduk hmmm... mantap! Selain itu, yang menarik adalah Chicken Ribs Teriyaki Rice.

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG
   Chicken Ribs Teriyaki Rice, harga Rp 21.000
Sangat menggiurkan penampilannya dan ketika sudah sampai mulut. Hmmmm.. emang enak bumbu teriyakinya pas dengan chicken ribsnya. Begitupula sayuran segar serti hrokoli, potongan wortel dan brocoli.

 REVIEW CHICKEN SUMO | KULINER BANDUNG
        Beef Burger Rp 15.000
Selain Fried Chicken juga Ricebowl masih ada Beef Burger Rp 15.000 Bunnya enak karena dibuat homemade juga beef pattynya enak beserta sausnya. Untuk cemilannya boleh dicoba Pom Pom Fries Rp 10.000 yang dihidangkan dalam cup. Kentang kecil yang enak ,digoreng crunchy apalagi dicocol dengan saus Cheese yang enak.
Kenyang banged hari ini setelah mencoba beberapa menu yang semuanya merupakan menu andalan dari Chicken Sumo. Jadi boleh tuh ajak keponakan kamu, dijamin suka apalagi ayamnya versi sumo model gini. Juga bawa semua keluarga kamu buat pesta ayam disini, atau buat acara spesial seperti Ulang tahun adik kecil bakalan seru loh.


Love,
Koko Biru & Cici Merah

Harga makanan Rp 5.500-Rp 37.000
Harga Minuman Rp 5.500-Rp 15.000



Lokasi:
CHICKEN SUMO
Griya Buah Batu
Jl. Buah Batu no 183-185 Bandung
Yogya Sunda
Jl. Sunda no 60
Bandung
Yogya Ciumbuleuit
Jl. Ciumbuleuit (Depan UNPAR)
Bandung
Yogya Grand Majalengka
Jl. Kh.Abdul Halim no 110 Majalengka
Yogya Indaramayu
Jl. Jend.Sudirman no 48
Indramayu
Cherbon Juntion
Jl. Kartini
Cirebon
Yogya Bogor Cimanggu
Jl. Raya Baru Cimanggu
Bogor
Grand Dramaga
Jl. Rata Dramaga Km 7
Bogor




______________________________________________________________________________

Follow :
Instagram @lets.go.eat
Facebook let eats
Twitter @let_eats
Email :
Admin@letsgoeat.info
Blog :
Letsgoeat.info
www.letsgoeatall.blogspot.co.id


















REVIEW MOCO MOCO - Dessert Dan Kue Cubit Gemes

Di kota Bandung lagi booming banged dengan yg namanya dessert dan dessert yang satu ini menjagokan mochi isi nuttelanya yang ngehits banged.
Base kuahnya pakai susu dan topping ice cream. Itu bedanya dessert Moco Moco dengan dessert Taiwan yang memperkenalkan grassjelly yaitu berbentuk cincau hitam yang memiliki tekstur yang licin dan lembut dimulut.




Kamu jangan berpikir terlalu muluk soal tempat dessert satu ini karena bukan dicafe yang lucu lucu muralnya atau cafe mewah karena Moco moco hanyalah sebuah outlet imut.
Tapi bukan sembarangan imut karena kamu boleh coba tempat ini gak pernah sepi dari pengunjung,bahkan pengunjung bakalan antri nunggu giliran duduk dan menikmati dessert ditempat ini.Menu yang ditawarkan ada lima macam menu dessert.

Vanilla Treasure
Harga Rp 16.500
Mochi isi Nutella with vanilla Ice cream on top.
Wajib cobain yang satu ini dari @mocomocoid .
Very recommended !

Mochilla Monster 
Harga Rp 18.500
Kamu suka banged ama Mochi? nah kalo mochi isi Nutella,jamin deh kamu makin suka!mampir deh ke @mocomocoid
Mochilla monster emang monsternya dessert dengan
isi mochi nutella,creamer vanilla,vanilla ice cream dan waffer.Komplit banged kan?

Green tea Lover
Harga Rp 18.500
Creamer green tea,pudding taro ,pudding mango ,buble , mochi nutella, waffer dan ice cream green tea.


Manggo Lover
Harga Rp 18.500
Creamer manggo , pudding taro ,pudding mango ,mochi nutella ,boba , waffer dan ice cream vanilla.


Es Durian
Harga Rp 18.500
120 Gram durian medan tanpa biji dan creamer vanilla






Sekarang ada tambahannya cemilannya yaitu kue cubit gemes.
Kue cubit juga lagi hits banged di Bandung banyak yang jual tapi jangan sampai salah soal rasa.
Bentuk boleh sama tapi rasa juara  cuma ada di Moco Moco
Ada green tea gemes , taro gemes,original gemes, coklat gemes,red velvet gemes. Toppingnya boleh pilih ada keju , coklat dan durian.

Kue Cubit Gemes
Harga Rp 14.000 - Rp 19.000
Topping Keju-Coklat-Durian

MOCO MOCO
*Jln Cikutra no 198.
*Jln Pahlawan (katamso) no.30 (sebelah indomaret).
*Jln Selontongan no. 1B (sebelah Sman 8).
*Jln.Surya sumantri
(depan Maranatha)
Bandung
Buka jam 10.00 - 22.00
Delivery Order 0878 2553 2058
Instagram
@mocomocoid
Twitter
@mocomocoID
------------------------------------------------------------------------------------------------------













HIDANGAN SOTO BANJIR -KULINER BANDUNG 2017

Musim hujan seperti sekarang, makanan berkuah panas yang pastinya banyak dicari. Dan sore ini, Soto Bandung yang membanjiri nasi putih di piring, itu yang dicari.
Nah, salah satu Soto Bandung yang sudah melegenda di kota Bandung sejak tahun 1970 ini, bernama Soto Banjir. Berlokasi dipinggiran jalan antara jalan Karang Anyar dan jalan Astana anyar. Memakai gerobak dan beberapa meja juga kursi sederhana, disusun diatas tortoar. Bisa dibilang, ini Soto Banjir pertama di kota Bandung loh.

   

Kenapa disebut Soto Banjir karena memang dalam sepiring soto ini kuahnya membanjiri nasi putihnya. Jadi cara penyajiannya memang disatukan antara nasi putih dan sotonya. Soto Bandung berbeda dari Soto kota lainnya, dengan ciri khas kuah kaldunya yang bening, dengan potongan sayur lobak lalu diberi taburan kacang kedelai juga bawang goreng dan seledri lalu ditambahkan kecap. Sederhana aja tapi rasanya yang bikin kangen, yang berbeda disini dibagian akhirnya ditaburi merica juga garam diatas nasi seperti dijadikan topping.

   

Kalau kesini, Koko Biru dan Cici Merah selalu pesan, mang pake dagingnya aja.  Hehehehe
Karena biasanya dicampur semua, ada jeroan atau lemak juga. Tapi kita suka yang isi sotonya hanya daging sapi aja. Lebih nikmat, bagi kita.
Seruput soto banjir yang sedap, tinggal tambah rasa segar perasan jeruk limau dan juga sambal plus kerupuk jangan sampai terlupakan. Satu porsi Soto Banjir cukup di bandrol Rp 20.000 sudah termasuk nasi. Nikmat 👍

Lokasi:
SOTO BANJIR
Jalan Karang Anyar (belokan jalan Astana Anyar dan Karang Anyar)
Bandung, Jawa Barat
Indonesia
Buka jam 17:30-24:00



________________________________________________________


Follow :
Instagram @lets.go.eat
Facebook let eats
Twitter @leteats
Email :
Admin@letsgoeat.info
Blog :
Letsgoeat.info
www.letsgoeatall.blogspot.co.id


Kuliner Batagor dan Bakso Cuankie Serayu | Cemilan 2017


Dulu kalau di rumah tidak ada sayur buat makan siang, sang "Cuankie" jadi penyelamat lapar. Jaman dulu, pedagang Cuankie sering lewat di depan rumah dan keliling gang. Berbeda dengan jaman sekarang, kalau kangen tinggal datang ke jalan Serayu di daerah RE. Martadinata atau Riau, Bandung yang konon sudah berjualan dari tahun 1990.
Menu yang ditawarkan disini selain cuankie ada juga batagor. Satu porsi cuankie dibandrol harga Rp 15.000. Harganya cukup bersahabat dengan isi dompet. Sistem pemesanannya, langsung aja datangi gerobak cuankie di dekat pintu masuk, bayarnya nanti setelah beres makan.

   
  
   
  
      

Seporsi cuankie yang harum dengan panas yang masih mengebul. Isinya ada batagor, siomay, bakso, tahu goreng, tahu putih lalu disiram kuah bening. Kuah cuanki ternyata tidak  menggunakan kaldu daging, melainkan rebusan dari tulang ikan.

    

Sebelum mencampur adukkan Cuankie dengan segala kecap, sambal, cuka dan saus. Seruputan pertama, kuahnya gurih dan tidak berbau anyir meskipun dari kaldu tulang ikan. Berbagai macam isian yang bikin gak sabar untuk melahap. Keseluruhan isinya enak, suka deh. Baik baksonya yang kenyal, batagornya yang sedap juga siomay dan tahunya yang enak. Super deh! Kita suka.


    

Meski tempatnya sederhana, ada ruangan indoor yang agak temaram juga outdoor. Yang outdoor lebih menarik, karena di atas trotoar dan di halaman rumah berumput. Lebih adem, buat kita berdua. Kalau kesini jangan berharap bakalan sepi pengunjung, kecuali datangnya seperti kita yang udah nungguin sebelum buka 😂 dijamin langsung dapat antrian pertama deh. Kejadian sebelumnya, antrian panjang dan kalau datangnya sore,  cuankinya udah gak komplit isiannya. Berasa kurang afdol deh. 




Love,
Koko Biru &  Cici Merah


Lokasi:
Batagor dan Bakso Cuankie Serayu
Jalan Serayu No. 2
Bandung, Jawa Barat
Indonesia
Buka jam  11:00 - 19:00
Hari Jumat Jam 13:00-19:00
Menerima pesanan
Telp 08122 163 6600 



Harga Rp 10.000 -  Rp 15.000


___________________________________________________________________
Follow :
Instagram @lets.go.eat
Facebook let eats
Twitter @leteats
Email :
Admin@letsgoeat.info
Blog :
Letsgoeat.info
www.letsgoeatall.blogspot.co.id





Review Toko Orion dan Timlo Sastro, Solo





Siang hari cuaca sangat panas, melewati kota Solo membuat Koko Biru teringat akan toko Orion dan Roti Mandarijn-nya. Terletak di jalan Urip Sumoharjo no 80, bukanya jam 07:30-20:00. Toko Roti Orion, merupakan tempat lahirnya Roti Mandarijn sejak tahun 1930 dan selalu ramai hingga saat ini. Mau cari oleh oleh khas kota Solo ? Ke Orion aja.
Membawa oleh oleh, Roti Mandarijn dengan isi Kismis, satu loyang sudah dipacking seharga Rp 115.000. Ada juga mandarijn biasa dan Mandarijn Spesial. Untuk foto satu loyangnya, sudah keburu habis buat bekal selama perjalanan ; ) tapi ini wujud potongannya, karena dijual perpotong juga.

 

Roti Mandarijn, terdiri dari dua warna yaitu kuning dan coklat. Teksturnya lembut, manisnya pas dan gak bikin eneg. Segarnya ada kismis disetiap gigitan. Nyesel cuma beli satu loyang hahahaha.

 

Setelah dari toko Orion, tak jauh hanya satu belokan ke kiri sampailah ke Warung Timlo Sastro, berada di di pertigaan jalan belakang Pasar Gede. Terlihat jelas karena pas di belokan jalan. Sesampai disana, tempatnya penuh padahal sedang Bulan Ramadhan. Awalnya kita pikir bakalan sepi. Diluar dugaan.Terus terang baru kali ini, Koko Biru dan Cici Merah nyobain Timlo, dipikir mirip dengan Kimlo. Ternyata beda,ya gaes ? Timlo Sastro merupakan pelopor Timlo di kota Solo. Wow.

        

Semangkuk Timlo Sastro, terhidang panas masih mengebul. Isinya komplit ada daging ayam kampung, telur pindang yang dibuat dari telur bebek, ati ampela ayam, sosis goreng khas solo. Pertama dikira kayak Cakwe loh, sosis khas Solo ini. Karena adonannya seperti kulit lumpia yang digulung dan bagian lipatannya ada suwiran daging ayam yang dipotong potong kecil. Ini yang membedakan Sop Timlo dengan sop lainnya.

  

 

Seruput kuahnya yang panas, kuah kaldu dengan bumbu yang terasa pas di lidah. Sederhana tapi enak. Ditambah dengan kecap pedas juga kerupuk.  Lezat.
Semangkuk Timlo dengan nasi putih terpisah ini bikin lupa dengan bau pasar yang tercium. Hahahaha

REVIEW TEMPO GELATO - YOGYAKARTA



  TEMPO GELATO - YOGYAKARTA

Sebelum pergi ke kota Yogyakarta, sudah diwanti wanti mimin @duniakuliner_bdg untuk mampir ke Tempo Gelato, lengkap dengan foto Ice cream yang menggiurkan.
Jadi di hari kedua, Koko Biru dan Cici merah melipir ke Tempo Gelato dengan bantuan neneng GPS, sampe juga. Rada rewas sih alias kaget, di jalan kecil ini ada tempat yang eye cathing dan ketika masuk, cuma satu kata sih dan tambahan jempol, Keren !

TEMPO GELATO - YOGYAKARTA 
   
   

Tempatnya tidak luas, tapi dibuat nyaman dengan dekorasi yang kece bergaya Eropa, apalagi satu lampu yang unik tergantung dibagian tengah ruangan. Kaca besar jadi pemikat dan di bagian dindingk kiri dan kanan tergantung pigura dengn berbagai foto yang menarik. Spot paling kece sih, emang duduk dengan berlatar belakang pigura foto yang berjejer rapih. Sayang, spot bagus emang selalu jadi rebutan. Ya, apa boleh buat duduk di bagian pojok. Masih bersyukur kebagian tempat duduk, setelah kita duduk banyak pengunjung yang datang. 
Tempo Gelato yang lagi Hits dikalangan pecinta kuliner ini, menawarkan berbagai macam rasa gelato dan juga sorbet.
Kita langsung kekasir, memesan Cone bisa atau Cup dengan berbagai ukuran, dari small, medium, large dan extra large dan pilihan kita jatuh ke Cone dengan 2 scoops harga Rp 25.000

  
         Vanilla &  Cookies   Rp 25.000

  TEMPO GELATO - YOGYAKARTA
         Green tea & Dark Chocolate Rp 25.000

TEMPO GELATO - YOGYAKARTA
       Almond & Raspberry Rp 25.000
       Oreo & Oreo Gold Rp 25.000
Berbagai pilihan rasa siap kamu pilih. Tekstur gelatonya padat dan tidak mudah meleleh, juga manisnya pas. Siap bikin siang hari panas kamu jadi segar.
Bagaimana dengan kamu, udah pernah mampir ?